Internet adalah sebuah sistem jaringan
komputer global yang saling berhubungan yang menggunakan standar Internet
Protocol Suite (TCP / IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.
Ini adalah jaringan dari jaringan yang terdiri dari jutaan usaha swasta,
masyarakat, akademis, dan pemerintah lokal untuk jaringan lingkup global yang
dihubungkan oleh serangkaian luas teknologi jaringan elektronik dan optik.
Internet membawa array yang luas dari sumber informasi dan jasa, terutama
dokumen-dokumen hypertext antar-link dari World Wide Web (WWW) dan
infrastruktur untuk mendukung surat elektronik.
Manfaat Internet
1.
Sebagai media melakukan transfer
file.
Transfer file yang dimaksud adalah untuk melakukan akses
pada server lain yang jaraknya jauh, baik secara anonymous FTP (File Transfer
Protocol) maupun yang bukan anonymous FTP.
2. Sebagai sarana mengirim surat (email).
E-mail
(Electronic Mail) adalah layanan internet tertua yang sudah ada
sejak pertengahan tahun 1970-an, kepastian kapan pertama kalipesan e-mail
dibuat masih diperdebatkan. Konsep
dasar dari email cukup sederhana, anda hanya masuk (log-in)ke dalam sistem
komputer dan mengetikkan pesan teks anda serta mengalamatkannya
kepada pemakai di sistem lain. Kemudian pesantersebut di-rute-kan melalui
sistem komputer yang saling berhubungan sampai pesan tersebut
tiba pada tujuan yang diinginkan. Pada
e-mail selain mengirim pesan berupa teks, anda juga dapat menyertakan/melampirkan
tipe file lain, atau pesan yang terenskripsi untuk mencegah
orang membacanya kecuali penerima pesan.
3.
Sebagai surat pembelajaran dan
pendidikan.
4.
Sebagai sarana untuk penjualan atau
pemasaran.
5.
Melakukan mailing list, newsgroup,
dan konferensi.
Mailing list atau newsgroup digunakan untuk melakukan
diskusi online dalam sebuah forum tertentu untuk membahas permasalahan tertentu
bagi netter (pengguna internet) yang memiliki masalah dan topic yang sama.
6.
Chating
Chatting adalah sarana internet yang digunakan untuk
berkomunikasi langsung melalui tulisan ataupun lisan.
7.
Mesin pencari (search engine)
Mesin pencari (search engine) merupakan fasilitas yang
disediakan oleh situs-situs tertentu untuk mempermudah pencarian atau pelacakan
informasi yang kita butuhkan secara cepat.
8.
Sarana entertainment dan permainan.
9.
Berbagi pakai file.
10. Menyimpan file multimedia seperti, audio, foto, dokumen,
maupun video
11. Menjalin persahabatan / mencari teman baik local maupun
mancanegara dengan situs jejaring sosial.
12. Menyalurkan ide kreatif ide melalui blogging.
Jika berbicara mengenai
internet, kita tidak akan lepas dari teknologi yang bernama www atau world wide web. Teknologi ini
ditemukan oleh Timothy Berners Lee
pada tahun 1991. Awalnya Berners-Lee hanya ingin menemukan cara untuk menyusun
arsip-arsip risetnya. Untuk itu, beliau mengembangkan suatu sistem untuk
keperluan pribadi. Arsip-arsip riset tersebut disusun dengan format HTML
(Hypertext Markup Language) yang saling terhubung menggunakan pranala
(hyperlink). Dengan adanya pranala, pengguna dapat berpindah dari dokumen yang
satu ke dokumen yang lain. Selain dokumen teks, www juga mendukung
dokumen-dokumen lain seperti suara, gambar, dan video yang diistilahkan dengan
hypermedia.
Komponen-komponen pendukung terjadinya pertukaran
informasi pada internet
- Protokol HTTP, Hypertext Transfer Protocol (HTTP) adalah sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang digunakan untuk sistem informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hipermedia.
- Web browser, disebut juga penjelajah web, adalah perangkat lunak yang berfungsi menampilkan dan melakukan interaksi dengan dokumen-dokumen yang disediakan oleh web server .
- Webserver, dapat merujuk baik pada perangkat keras ataupun perangkat lunak yang menyediakan layanan akses kepada pengguna melalui protokol komunikasi HTTP atau HTTPS atas berkas-berkas yang terdapat pada suatu situs web dalam layanan ke pengguna dengan menggunakan aplikasi tertentu seperti
- Router, Router berfungsi sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya.
http://www.bamz.us/2012/08/pengertian-internet.html
http://blog.umy.ac.id/adam/pengenalan-internet/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar